Deskripsi Pohon Beringin



Deskripsi Pohon Beringin - Habitus beringin seperti pohon, 8 – 40 m tingginya. Dalam keadaan liar mula-mula hidupnya epiphytis, berkecambah pada pohon lain, banyak akar udara yang menuju ketanah, yang nantinya masing-masing menjadi batang, kemudian tumbuh bersatu menjadi satu batang yang besar. Periodisitasnya adalah pirenial, dengan perakaran yang bersifat tunggang. 
pohon beringin
Sifat percabangannya adalah monopodial dengan arah tumbuh batang tegak lurus, batangnya berbentuk bulat dengan permukaan yang kasar. Bagian yang muda merah, gundul, daun penumpu tunggal, bentuk lanset, dari luar merah atau kuning, mengkerut, dari dalam keputih-putihan, 2,5 – 16 cm panjangnya. Daun berseling, bertangkai cukup panjang. Seperti kulit, memanjang atau eliptis (bulat telur), kerapkali dengan pangkal tumpul, dan ujung meruncing, tepi rata, dari atas hijau tua dan mengkilat, dari bawah lebih muda dan buram berbintik-bintik transparan yang rapat, gundul  8 – 38 kali 4 – 20 cm. Buah Ficus kerapkali duduk berpasangan, pada permulaannya tertutup dengan selundang, kuning kehijauan, 1 - 1,5 cm panjangnya. Bunga gal, bunga jantan dan betina dalam satu bunga periuk tersebar pada seluruh permukaan. Tidak mempunyai kegunaan khusus untuk dimanfaatkan, biasa untuk tempat berteduh karena pohonnya rindang. Namun, saat ini Beringin juga dapat ditanam sebagai tanaman hias di dalam pot.
Kunci Determinasi Beringin (Ficus benjamina): 1b-2b-3b-4b-6b-7b-9b-10b-11b-12b-13b-14a-15a-109b-119b-120a-121b-124a 
thumbnail Title : Deskripsi Pohon Beringin
Posted by : Budhii Yanto
Published : 2013-04-28T22:06:00+08:00
Rating : 4,5
Reviewer : 50 Reviews

Posted by: Budiyanto
biologionline Updated at: 22.06