Klasifikasi Cempaka Wangi (Michelia champaca)


Klasifikasi Cempaka Wangi (Michelia champaca) - Bunga Michelia champaca atau dikenal dengan nama bunga Jeumpa atau cempaka kuning, yang juga merupakan bunga maskot Aceh. Ada 50 spesies Michelia, salah satunya adalah ini. Bunga Cempaka sebenarnya terdiri dari beberapa varietas dan warna bunga yang beraneka ragam.Tumbuhan ini berasal dari India dan menjadi sumber wewangian. Namanya diambil dari nama dalam bahasa Sanskerta. Jenis-jenis lain yang juga diberi nama cempaka, karena kemiripan rupa atau aroma bunganya, adalah cempaka putih atau kantil (Magnolia alba sinonim Michelia alba D.C.), cempaka telur atau cempaka gondok (Magnolia liliifera), dan cempaka mulia (Magnolia figo sinonim Michelia figo (Lour.) Spreng).

Pohon Cempaka Wangi

Bunga Cempaka Wangi

Bunga Jeumpa merupakan pohon atau perdu yang mempunyai tinggi antara 3 – 6 meter.  Memiliki bunga yang berbau wangi dan berwarna oranye, kuning atau putih krem, berukuran agak besar, helaian bunganya tersusun dalam untaian yang banyak. Buahnya coklat terdiri atas 2-6 biji. Minyak bunga ini digunakan sebagai bahan parfum. Bunga Jeumpa merupakan flora identitas (maskot) provinsi Nanggroe Aceh Darussalam.

Buah Cempaka Wangi

Pohon berukuran sedang dengan tinggi sampai 50 m dan diameter batangnya sampai 180 cm. Batang lurus, bulat, kulit batangnya halus, berwarna coklat ke abu-abuan. Tajuknya agak jarang, dan agak melebar, dengan percabangannya yang tidak teratur. Daunnya tunggal, tersusun spiral, berbentuk lanset yang agak melebar, berukuran sedang, dan berbulu halus pada permukaan bawahnya, tangkainya berbulu, stipulanya panjang seringkali melebihi tangkai daunnya. Bunga berwarna kuning muda ketika muda dan menjadi oranye tua ketika tua, harum, berukuran agak besar, helaian bunganya tersusun dalam untaian yang banyak. Buahnya coklat terdiri atas 2-6 biji.

Pemanfaatan bunga Jeumpa antara lain dapat digunakan sebagai campuran pada jamu atau digunakan untuk wewangian rambut atau diramu bersama bahan lain untuk dijadikan parfum. Bunganya dapat disarikan untuk digunakan minyak wangi atau campuran pewangi pada kosmetika.

Klasifikasi Michelia champaca
Kingdom: Plantae (Tumbuhan)
Subkingdom: Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
Super Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Divisi: Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
Kelas: Magnoliopsida (berkeping dua / dikotil)
Sub Kelas: Magnoliidae
Ordo: Magnoliales
Famili: Magnoliaceae 
Genus: Michelia
Spesies: Michelia champaca L.
thumbnail Title : Klasifikasi Cempaka Wangi (Michelia champaca)
Posted by : Budhii Yanto
Published : 2016-03-26T16:36:00+08:00
Rating : 4,5
Reviewer : 50 Reviews

Posted by: Budiyanto
biologionline Updated at: 16.36