Sumber Senyawa Terpenoid


Sumber Senyawa Terpenoid - Sejak dahulu ditemukan bahan-bahan alam yang mudah menguap dan berbau wangi. Bahan tersebut dihasilkan oleh berbagai tumbuhan, bahkan telah lama digunakan sebagai obat. Bahan mudah menguap ini merupakan bahan organik yang dikenal dengan istilah minyak atsiri yang disintesis oleh berbagai tumbuhan sudah melebihi 1000 jenis.

Senyaw terpenoid

Mempelajari fraksi volatil atau minyak atsiri ini memerlukan metode analisis dan teknologi yang tidak hanya mengevaluasi komposisinya secara mendalam tetapi juga memantau variasi dalam profil dan mendeteksi karakteristik komponen tumbuhan yang sedang diselidiki. Kromotografi gas (GC dan GC-MS) adalah instrumen analisis yang sangat relevan untuk identifikasi komponen minyak atsiri. Namun demikian, khusus instrument GC-MS memiliki keterbatasan, karena senyawa-senyawa yang berisomer biasanya menunjukkkan spektrum massa yang sangat yang sangat mirip Hal ini terutama berlaku untuk terpen dan bahkan lebih sering untuk seskuiterpen. Untuk memecahkan masalah ini maka kromotografi kolom telah diterapkan. Setelah proses isolasi, analisis NMR dapat dilakukan untuk senyawa yang tidak diketahui atau diprediksi, sehingga spektrum massa yang benar dan indeks retensi dapat direkam.

Kromotografi kolom sebagaian besar telah digunakan dan dilaporkan untuk pencarian dan identifikasi molekul baru, kadangkala dikaitkan dengan uji bioaktivitas anti mikroba, antibakteri, dan antijamur. Teknik isolasi juga diterapkan dan menjadi tahapan yang snagat penting bagi senyawa volatil atau minyak atsiri untuk mengevaluasi baunya.
thumbnail Title : Sumber Senyawa Terpenoid
Posted by : Budhii Yanto
Published : 2015-04-30T11:35:00+08:00
Rating : 4,5
Reviewer : 50 Reviews

Posted by: Budiyanto
biologionline Updated at: 11.35