Klasifikasi Pakis Haji (Cycas rumphii)


Klasifikasi Pakis Haji - Pakis Haji (Cycas rumpii) merupakan sekelompok kelompok biji terbuka dan tergolong super divisi Spermatophyta . Biasanya tanaman ini dijadikan tanaman hias di halaman rumahnya. Dan stu-satunya genus dari suku pakis haji-pakis hajiann. Tumbuhan ini tingginya sekitar 1-3 meter.

Cycas rumphii

Pakis haji berhabitus mirip palem, namun sebenarnya sangat jauh kekerabatannya. Kemiripan ini berasal dari susunan anak daunnya yang tersusun berpasangan. Semua pakis haji berumah dua (dioecious) sehingga terdapat tumbuhan jantan dan betina. Serbuk sari dihasilkan oleh tumbuhan jantan dari runjung besar yang tumbuh dari ujung batang. Alat betina mirip daun dengan biji-biji tumbuh dari samping. Alat betina tumbuh dari sela-sela ketiak daun. Walaupun ia disebut "pakis", dan daun mudanya juga mlungker sebagaimana pakis sejati, pakis haji sama sekali bukan anggota tumbuhan berspora tersebut.

Strobilus betina pada cycas rumphii

Daun merupakan daun tunggal, bangun daunnya berbentuk  berbagi menyirip (pinnatipartitus),tulang daun sejajar (rectinervis), tepi daun rata (integer), duduk daun roset batang. Batangnya tidak bercabang, bentuk percabangannya monopodial, batang berbentuk bulat (teres), arah pertubuhan  tegak luru (erectus), permukan batang kasar berwarna coklat kehijaun, pada kult batang terdapat saluran lendir. Bunganya  termasuk tumbuhan berkelamin terpisah berumah dua (unisexualis dioecus) , yang    terdiri dua daun sporofil, yaitu mikrosporofil dan makrosporofil terdapat dalam strobilus. Makrosporofil     ( strobilus betina) terdapat biji biji tumbuh disampingnya, berbentik seperti keris, terdiri dari dua ovulum atau lebih tedapat pada tepi permukaan carpellum. Mikrosporofil (strobilus jantan) berupa ruang besar yang tumbuh di ujung batang dan tersusun rapat, terdapat mikrosporangium dan mikrospora. Bunga berbentuk bulir dengan petiolus pendek dan berwarna kecoklatan. biji terdapat pada permuakan daun buah (carpellum) bentuknya bulat. Biasanya berwarna hijau dan coklat.

Klasifikasi Pakis Haji (Cycas rumphii)
Kingdom: Plantae (Tumbuhan)
Subkingdom: Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
Super Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Divisi: Cycadophyta (sikad)
Kelas: Cycadopsida 
Ordo: Cycadales
Famili: Cycadaceae 
Genus: Cycas
Spesies: Cycas rumphii Miq
thumbnail Title : Klasifikasi Pakis Haji (Cycas rumphii)
Posted by : Budhii Yanto
Published : 2014-04-03T09:27:00+08:00
Rating : 4,5
Reviewer : 50 Reviews

Posted by: Budiyanto
biologionline Updated at: 09.27