Fungsi Vakuola


Fungsi Vakuola - Organel ini sebenarnya lisosom juga. Mungkin juga terkacaukan dengan vesikula dan vakuola AG. Di sini dibicarakan khusus, ketika organel ini dikenal pada periode pra-ME.

Fungsi Vakuola

Pada tumbuhan, waktu sel muda vakuola kecil dan tersebar. Waktu dewasa semakin besar, mengisi bagian terbesar sel. Sel Tambah besar, sitoplasma hampir tak bertambah besar, hanya vakuolanya. Sitoplasma itu didorong ke pinggir. Dorongan itu karena tekanan osmosa vakuola yang besar. Jadi fungsi lain vakuola ialah:

  • Mendekatkan sitoplasma ke dinding, agar keluar-masuk zat lancar dan cepat.
  • Membuat sel muda jadi tegang-kukuh.
Protozoa memiliki 2 macam vakuola :
  1. Vakuola makanan
  2. vakuola berdenyut
Vakuola makanan, berfungsi untuk menyimpan dan mencernakan makanan, lalu mengedarkannya ke seluruh bagian sel. Sambil mencernakan vakuola beredar. Ia mengandung enzim pencernaan.

Vakuola berdenyut, berfungsi mengumpulkan dan membuang ampas metabolisme bentuk cair, serta mengatur kadar air dan garam tubuh. (Sama fungsinya seperti ginjal pada makhluk tinggi, disebut juga Osmoregulator).

thumbnail Title : Fungsi Vakuola
Posted by : Budhii Yanto
Published : 2013-08-12T06:04:00+08:00
Rating : 4,5
Reviewer : 50 Reviews

Posted by: Budiyanto
biologionline Updated at: 06.04