Bakteri ini Bisa Nge-cash Ponsel


Bakteri ini bisa bantu isi daya ponsel - Assalamu Alaikum Wr. Wb. sobat Biologi Online sekalian, baru-baru ini admin telah membuat rubrik umum Dan Tahukah Anda?, di dalam dua rubrik ini akan menyajikan tentang penemuan-penemuan tentang sains terutama di bidang Biologi.

Baru-baru ini para peneliti telah berhasil membuat kejutan, apakah itu? yah sungguh ajaib karena biasanya untuk mengisi daya hp atau ponsel, biasanya setiap orang akan menggunakan Listrik dan Power Blank, tapi di Inggris oleh ilmuwan  University of East Anglia, Inggris Raya berhasil menemukan potensi energi alternatif dari sebuah bakteri.

Bakteri dengan segala keuntungan dan kerugiannya

Mikrorganisme ini dapat dimanfaatkan sebagai baterai untuk mengisi daya perangkat elektronik, dengan memanfaatkan protein yang berada di permukaan bakteri. Dalam studinya, para peneliti menunjukkan membran sel bakteri dapat menghasilkan arus listrik ketika bersentuhan dengan logam atau mineral.Dengan demikian, studi tersebut semakin dekat untuk membawa sel bahan bakar alternatif dengan cara mengikatkan bakteri secara langsung ke elektroda.

Bakteri yang digunakan dalam studi ini bukanlah bakteri sembarangan, melainkan jenis bakteri laut yang dikenal sebagai Shewanella oneidensis. Peneliti hanya memanfaatkan protein bakteri untuk membawa elektroda dari dalam mikroba menuju ke bebatuan.

Peneliti kemudian memasukkan protein bakteri ke dalam lapisan gelembung, yang berupa kapsul lemak kecil. Selanjutnya, protein diuji untuk mengetahui seberapa bagus elektron berjalan antara donor elektron dari dalam bakteri dan sebuah besi mineral di luar bakteri.

"Kami mengetahui bakteri dapat mentransfer arus listrik ke logam dan mineral serta interaksi ini tergantung pada protein khusus pada permukaan bakteri," kata Dr Tom Clarke, ahli biologi University of East Anglia, dilansir Daily Mail, 28 Maret 2013.

"Tapi, tidak jelas apakah protein ini melakukannya secara langsung atau tidak langsung melalui mediator yang tak dikenal di lingkungan itu," tambahnya.

Disadur dari Viva.co.id dengan sedikit perubahan
thumbnail Title : Bakteri ini Bisa Nge-cash Ponsel
Posted by : Budhii Yanto
Published : 2013-03-29T15:55:00+08:00
Rating : 4,5
Reviewer : 50 Reviews

Posted by: Budiyanto
biologionline Updated at: 15.55