Klasifikasi Alpukat


Klasifikasi Alpukat - Alpukat merupakan tanaman yang cukup terkenal di Indonesia terutama buahnya yang bisa diolah menjadi sebuah jus yang enak. Selain karena enak, buah alpukat juga mengandung gizi dan vitaminn serta beberapa manfaat lain. Alpukat dalam bahasa latin disebut Persea americana, disebut americana karena tumbuhan ini berasal dari benua Amerika tepatnya di negara Meksiko.

Klasifikasi Alpukat

Ciri-ciri Alpukat

  1. Pohon alpukat bisa tumbuh hingga ketinggian 20 m
  2. Daun memiliki ukuran antara 12 s/d 25 cm
  3. Bunga alpukat letaknya tersembunyi dan memiliki warna hijau kekuningan, ukuran bunga 5-10 mm.
  4. Buah alpukat memiliki tipe buni, kulit buah berwarna hijau tua hingga ungu dengan tekstur kulit yang lembut.
  5. Pertumbuhan buah tergantung dari masing-masing varietas alpukat itu sendiri
  6. Daging buah umumnya memiliki warna hijau muda dengan warna kuning pada bagian dekat biji. Daging buah memiliki rasa gurih dan bertekstur lembut.
Manfaat Alpukat
Alpukat memiliki banyak manfaat. Bijinya digunakan dalam industri pakaian sebagai pewarna yang tidak mudah luntur. Batang pohonnya dapat digunakan sebagai bahan bakar. Kulit pohonnya digunakan sebagai pewarna warna cokelat pada produk dari bahan kulit. Daging buahnya dapat dijadikan hidangan serta menjadi bahan dasar untuk beberapa produk kosmetik dan kecantikan. Selain itu, daging buah apokat untuk mengobati sariawan dan melembabkan kulit yang kering. Daun apokat digunakan untuk mengobati kencing batu, darah tinggi, sakit kepala, nyeri saraf, nyeri lambung, saluran napas membengkak dan menstruasi yang tidak teratur. Bijinya dapat digunakan untuk mengobati sakit gigi dan kencing manis.

Klasifikasi Alpukat (Persea americana)
Kingdom: Plantae (Tumbuhan)
Subkingdom: Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
Super Divisi: Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Divisi: Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
Kelas: Magnoliopsida (berkeping dua / dikotil)
Sub Kelas: Magnoliidae
Ordo: Laurales
Famili: Lauraceae 
Genus: Persea
Spesies: Persea americana
thumbnail Title : Klasifikasi Alpukat
Posted by : Budhii Yanto
Published : 2016-01-26T08:44:00+08:00
Rating : 4,5
Reviewer : 50 Reviews

Posted by: Budiyanto
biologionline Updated at: 08.44